Tempe Mendoan

Mendoan berasal dari Banyumas, mendo yang berarti setengah matang atau lembek. Mendoan berarti memasak dengan minyak panas yang banyak dengan cepat sehingga masakan tidak matang benar. Bahan makanan yang paling sering dibuat mendoan adalah tempe. Cemilan yang satu ini akan terasa nikmat jika dimakan dalam keadaan hangat, apalagi menggunakan minyak goreng Oryza Grace yang aman bagi jantung dan pembuluh darah jadi tidak usah kkhawatir lagi untuk memakannya, berikut resepnya : • tempe, iris tipis dan lebar
• 2 batang daun bawang, iris
• 100 g tepung beras
• 1 sdm tepung terigu
• 125 ml air
• Minyak Goreng Oryza Grace

Haluskan: • 2 siung bawang putih
• 1 butir bawang merah
• 1 sdt ketumbar
• ½ sdt merica butiran
• 2 sdt garam
Cara membuat: • Aduk tepung dengan bumbu halus, daun bawang, dan air hingga rata.
• Celupkan tiap potongan tempe dalam adonan tepung.
• Panaskan minyak Goreng Oryza Grace hingga adonan tepung membeku tetapi belum mengeras, matang tetapi tidak kuning atau kering. Angkat, tiriskan.
• Sajikan hangat dengan sambal kecap rawit.