Minyak Bekatul, Investasi Kulit Cantik yang Belum Kamu Ketahui!

Selain terkenal karena kerap dijadikan minyak untuk menggoreng yang menyehatkan, minyak bekatul juga sangat berguna untuk kesehatan kulit. Apa saja manfaar minyak dari kulit ari beras ini untuk kulit cantikmu? Simak ulasan lengkapnya dalam artikel ini!

 

4 Manfaat Minyak Bekatul untuk Kulit Cantik Berkilau!

 

Minyak bekatul memiliki sederet manfaat yang sempurna guna mendukung kecantikan kulitmu. Perawatannya terbilang sederhana, efektif, dan aman.

 

Kamu bisa mencoba menggunakan perawaran alternatif yang alami ini untuk wajah selama beberapa waktu. Berikut beberapa manfaat minyak bekatul yang sayang untuk kamu lewatkan:

 

  1. Menghapus Riasan di Wajah

Bila kamu kehabisan pembersih make up, cobalah mengambil minyak bektul di dapur guna mengangkat sisa-sisa riasan di wajah. Kamu bisa memilih minyak bekatul dari Oryza Grace dengan cara dioleskan dan dipijat dengan gerakan melingkar di wajah.

 

Tunggu beberapa saat dan bilas dengan air hangat. Kemudian, tepuk-tepuk wajah dengan lembut guna mengeringkannya. Minyak pembersih dari minyak bekatul ini kerap menjadi pilihan karena bebas dari bahan kimia yang merusak kulit indahmu.

 

  1. Menutrisi Kulit Secara Maksimal

Salah satu keunggulan dari minyak bekatul adalah kandungan anti-oksidannya yang tinggi. Tak hanya itu, minyak kesehatan ini juga merupakan sumber omega-3, 6, dan 9.

 

Vitamin E merupakan jenis vitamin yang larut dalam lemak dan mempunyai efek antioksidan yang mampu memperlambat sel-sel tubuh dari kerusakan. Vitamin ini mampu menangani berbagai masalah dalam kulit, bahkan kerap dijadikan primadona dalam memperbaiki jaringan kulit yang kering.

 

Sedangkan kandungan asam lemak omega-3,6,9 dipercaya mampu meningkatkan elastisitas kulit, mengusir kulit keriput, menjaganya agar senantiasa lembut.

 

Minyak bekatul juga mengandung oryzanol yang memiliki dampak positif untuk menghambat produksi pigmentasi melanin dengan menahan aktivitas enzim tirosinase yang bisa mencegah munculnya flek-flek hitam pada kulit wajah.

 

 

Manfaat minyak bekatul juga bisa kamu manfaatkan sebagai masker wajah. Cukup oleskan minyak bekatul ke seluruh area wajahmu. Atau bisa juga dengan menambahkan satu sendok yoghurt tanpa rasa dan satu sendok the madu dan didiamkan tidak lebih dari 20 menit. Basuh dengan air hangat dan keringkan wajah dengan cara ditepuk-tepuk ringan. Lakukan perawatan ini minimal 3 kali dalam satu minggu. Tertarik mencobanya?

 

  1. Melembapkan Bibir Secara Alami

Bibir pecah-pecah tentu sangat mengganggu penampilan dan membuatmu kurang nyaman saat bepergian. Minyak bekatul merupakan alternatif pelembap bibir alami yang bisa kamu ramu sendiri di rumah.

 

Sebagai scrub, cukup campurkan minyak ini dengan satu sendok teh gula pasir. Pijat lembut area bibir dan bilas dengan air hangat. Tepuk lembut area bibir dan bibir lembut bisa kamu dapatkan!

 

  1. Mengontrol Produksi Minyak Berlebih pada Wajah

 

Manfaat lain dari minyak bekatul untuk wajah diduga mampu diterapkan untuk mengontrol sebum berlebih. Hal ini didukung dengan melimpahnya kandungan squalane yang mampu mengontrol produksi minyak pada wajah.

 

Kabar baiknya lagi, minyak bekatul memiliki tekstur yang ringan dan mudah diserap ke dalam kulit. Oleh karena itu, minyak sehat ini tak hanya populer untuk digunakan pemilik kulit kering, namun semua jenis kulit, termasuk kulit berminyak.

 

Jadi, kesimpulannya, minyak bekatul tak hanya sehat digunakan untuk memasak,  namun juga efektif dalam memperbaiki permasalahan kulit. Meskipun memiliki sejumlah manfaat alami yang postif, sebaiknya tetap berhati-hati dalam proses penggunaannya. Sebab, tidak semua jenis kulit dapat menerima kebaikan dari minyak bekatul.

 

Bila kulitmu mengalami alergi, gatal-gatal, bahkan kemerahan, segera hentikan pemakaian dan berkonsultasi pada dokter kulit untuk mendapatkan penanganan yang sesuai.