minyak goreng rendah kolesterol

Jenis Minyak Goreng Rendah Kolesterol

Minyak Goreng Rendah Kolesterol

Jika Anda sedang mencari minyak goreng rendah kolesterol, jangan berasumsi bahwa minyak zaitun adalah satu-satunya pilihan Anda! Minyak zaitun memang terkenal baik untuk kesehatan jantung sehat, tetapi masih ada minyak lain yang sama-sama bermanfaat dan rendah kolesterol. Bahkan ada banyak minyak goreng yang secara alami mengandung lemak tak jenuh yang sehat, yang dapat membantu Anda menurunkan kolesterol. Berikut ini adalah berbagai jenis minyak goreng rendah kolesterol selain minyak zaitun.

 

Rapeseed Oil

Minyak ini memang asing terdengar di telinga, tetapi Rapeseed Oil ini digembar-gemborkan sebagai ‘minyak zaitun Inggris’. Kaya akan lemak tidak jenuh, menjadikannya pilihan yang bagus untuk menurunkan kolesterol. Bahkan minyak ini dipercaya memiliki lemak jenuh yang lebih rendah daripada minyak zaitun dan merupakan satu-satunya minyak yang dapat dipanaskan hingga suhu penggorengan tinggi tanpa merusak nutrisi atau rasa dari masakan. Rapeseed Oil ini banyak digunakan sebagai pengganti minyak lain dalam resep penurun kolesterol, misalnya:

  • Kentang panggang yang renyah
  • Hummus buatan sendiri
  • Salad salmon & dill

Baca Juga : Minyak Goreng Untuk Diet

Minyak Jagung/Corn oil

Minyak jagung merupakan minyak goreng bebas kolesterol. Minyak ini diketahui mampu menurunkan LDL hampir tiga kali lebih banyak dari minyak zaitun dan tetap stabil pada suhu yang lebih tinggi (440 F). Hal ini menjadikannya pilihan populer untuk memasak dalam banyak cara, seperti:

  • menumis dan menggoreng
  • dressing salad dan bumbu rendaman
  • kue, roti, dan makanan panggang lainnya

 

Minyak alpukat/Avocado Oil

Minyak alpukat sangat bagus untuk menurunkan kolesterol karena hampir 70% minyak ini terdiri dari asam oleat yang menyehatkan jantung, asam lemak tidak jenuh tunggal omega-9. Minyak ini cukup serbaguna karena dapat dimasak pada suhu tinggi. Berikut adalah beberapa cara sederhana untuk memasukkan minyak alpukat ke dalam menu diet kolesterol Anda.

  • Tambahkan ke
  • Gunakan dalam salad.
  • Gunakan ini sebagai pengganti minyak lainnya dalam kari.
  • Gunakan ini sebagai bumbu rendaman untuk ikan atau ayam.

 

Minyak Bekatul/Rice Bran Oil

Rice bran oil adalah minyak dari serbuk halus yang melapisi bulir beras dalam biji padi, yang lebih lazim disebut sebagai bekatul padi. Terbuat dari bekatul, membuatnya kaya akan vitamin E yang pada dasarnya adalah antioksidan. Tidak hanya itu, sama seperti minyak zaitun, rice bran oil ini juga kaya akan lemak tak jenuh penurun kolesterol dan memiliki titik didih yang tinggi. Kegunaannya yang sama dengan minyak zaitun pun menjadikan rice bran oil ini aman untuk kesehatan tubuh. Berikut adalah beberapa cara sederhana untuk menggunakan rice bran oil ini.

  • Bisa digunakan untuk memasak dengan metode deep frying dan stir frying.
  • Bisa digunakan sebagai dressing salad.
  • Bisa digunakan untuk memasak berbagai menu masakan, seperti omelet, kwetiau goreng, hingga fried calamari.

Meskipun minyak ini merupakan jenis yang relatif baru dalam kategori minyak goreng, namun minyak ini bisa jadi minyak yang paling sehat di antara minyak lainnya.

 

Itulah berbagai jenis minyak goreng rendah kolesterol selain minyak zaitun. Bagi Anda yang ingin menggunakan rice bran oil sebagai pilihan minyak goreng rendah kolesterol, maka Anda dapat mempercayakannya pada Oryza Grace. Oryza Grace’ Rice Bran Oil adalah minyak dari hasil ekstrak bekatul padi, yang memiliki nutrisi sangat tinggi. Oryza Grace Rice Bran Oil hadir dalam kemasan 1 liter dan 5 liter untuk memenuhi setiap kebutuhan Anda.